Batasi Penggunaan Obat Flu untuk Ibu Hamil | TIPS MENGONSUMSI OBAT FLU-BATUK-MASUK ANGIN SAAT HAMIL

Thursday



Ibu Rumah Tangga Beromset RATUSAN JUTA per Bulan Belajar Disini!


IBU HAMIL HARUS MEMBATASI KONSUMSI OBAT FLUBatasi Penggunaan Obat Flu untuk Ibu Hamil | TIPS MENGONSUMSI OBAT FLU-BATUK-MASUK ANGIN SAAT HAMIL. Para ahli mengingatkan agar ibu hamil tidak menggunakan obat salesma, masuk angin, dan flu secara berlebihan. Pasalnya, beberapa jenis obat diketahui bisa membahayakan janin mereka atau tidak diketahui dengan baik apakah aman atau tidak untuk para ibu hamil. Baca juga FENOMENA UNIK: 'AWAN TSUNAMI' DI LANGIT BIRMINGHAM | VIDEO 'AWAN TSUNAMI' GEGERKAN BIRMINGHAM
“Setiap tahun sekitar waktu-waktu seperti sekarang, kami mendapatkan banyak telepon dari para ibu hamil dan ibu menyusui di California. Mereka sedang terkena flu dan salesma serta khawatir tentang obat-obatan yang bisa dikonsumsi,” ujar Christina Chambers, profesor ahli penyakit anak di University of California, San Diego, dan Direktur program di Teratogen Information Service di California.

Untuk membantu para calon ibu yang sedang sakit selama musim liburan ini, Chambers menyarankan beberapa tip mengkonsumsi obat flu/salesma seperti dikutip Health Day edisi 21 Desember 2011.

1. Minum obat seminimal mungkin

Obat flu yang dijual bebas bisa mengandung enam bahan baku yang digunakan untuk mengatasi berbagai gejala, seperti batuk, hidung meler, hingga sakit kepala. Pilih obat-obatan yang dibuat dari bahan baku untuk sakit yang Anda butuhkan dengan gejala yang spesifik.

2. Hindari minum obat untuk menghilangkan hidung tersumbat saat awal kehamilan

Ketika dikonsumsi pada trisemester awal kehamilan, obat-obatan ini terhubung dengan risiko kecacatan dinding perut pada janin. Obat tetes atau obat hisap untuk hidung akan lebih baik sebagai alternatif jangka pendek.

3. Waspadai bahan baku obat herbal

Banyak obat yang dijual bebas mengandung bahan baku herbal yang bisa saja belum dievaluasi penggunaannya selama kehamilan.

4. Jangan terlalu banyak mengkonsumsi obat batuk hisap

Obat ini mungkin meredakan tenggorakan yang sakit, tetapi mereka kerapkali mengandung gula. Obat hisap ini mungkin mengandung zinc (seng) dan vitamin C yang seharusnya dikonsumsi dengan batas tertentu per hari (80-100 miligram per hari untuk vitamin C dan 11 miligram per hari untuk zinc) selama kehamilan.

5. Pilihan sirup batuk bebas alkohol

Konsumsi obat batuk yang tidak mengandung alkohol.
tempointeraktif

Batasi Penggunaan Obat Flu untuk Ibu Hamil, TIPS MENGONSUMSI OBAT FLU-BATUK-MASUK ANGIN SAAT HAMIL, Tips Aman Mengonsumsi Obat Batuk,flu atau Selesma Saat Hamil, Obat Batuk/Flu yang Aman Bagi Ibu Hamil

Cara Cepat Hamil Alami Rahasia Dokter

Read more...

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Labels

Ayo Dukung Indonesia BEBAS KORUPSI!

Powered By Info Dunia

Popular Posts

Blog Archive

  © Blogger template by Ourblogtemplates.com 2011-2012

Back to TOP