Jangan Beli 5 Barang ini Secara Online | Tips Belanja Online dengan Aman

Tuesday



Ibu Rumah Tangga Beromset RATUSAN JUTA per Bulan Belajar Disini!


Jangan Beli 5 Barang ini Secara Online | Tips Belanja Online dengan Aman. DI balik kenyamanan membeli barang dengan cara daring, ketahuilah ada banyak benda yang sebaiknya tidak dibeli dengan cara tersebut. Ada banyak pertimbangan seperti pajak, keamanan, dan bahaya kesehatan.
1. Binatang peliharaan
Sekalipun Anda sangat menyukai anjing atau kucing yang dijual secara daring di internet, Anda tidak akan tahu kondisi hewan yang Anda inginkan saat sampai tiba di depan pintu. Hal kedua, sulit untuk mengetahui siapa pemasok di balik laman tersebut sehingga sangat dimungkinkan ilegal. Alasan ketiga, hewan peliharaan akan menjadi bagian khusus keluarga Anda. Tidak mungkin tiba-tiba Anda hanya terima beres saat pengiriman, ternyata hewan tersebut penyakitan atau tidak ramah pada anggota keluarga yang lain.

2. Barang-barang dari luar negeri
Meskipun ada beberapa pengecualian, barang yang dijual di luar negeri ada kemungkinan disimpan di bagasi pesawat kargo yang mungkin saja pengepakannya kurang bagus sehingga keutuhan barang Anda tidak dijamin. Sementara, untuk melakukan klaim-pun Anda akan kesulitan karena jauh dan memerlukan biaya lagi. Jika Anda membeli dengan kartu kredit, sangat mungkin Anda akan dibebani biaya tambahan pertukaran mata uang dan juga pajak.

3. Make up yang belum pernah dicoba
Sulit untuk menentukan apakah lipstik atau perona pipi akan sesuai dengan warna kulit Anda. Media Perempuan menyarankan, belilah make up secara daring jika Anda pernah mencobanya atau memang sudah secara rutin Anda menggunakannya.

4. Barang murah desainer terkenal
Jika Anda melihat harga sepasang kacamata hitam Chanel murah atau sepatu Louboutin dengan harga tidak wajar, pertama kali Anda harus waspada barang tersebut mungkin palsu, kecuali ada keterangan dijual tangan kedua alias second hand. Untuk memastikan harga, coba lakukan pengecekan dengan mengakses situs resmi masing-masing barang.

5. Obat
Di Indonesia banyak dijumpai penjualan secara daring krim pemutih wajah, obat pelangsing hingga cairan lensa kontak. Hati-hati dengan pemalsuan obat. Mungkin harganya murah, tetapi pertimbangkan akibatnya daripada harga murah tersebut.


MediaIndonesia


Jangan Beli 5 Barang ini Secara Online, Tips Belanja Online dengan Aman, Sebelum Membeli Perhatikan Pajak,Biaya dan Kesehatan, Waspada Barang Palsu,

Cara Cepat Hamil Alami Rahasia Dokter

Read more...

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Labels

Ayo Dukung Indonesia BEBAS KORUPSI!

Powered By Info Dunia

Popular Posts

Blog Archive

  © Blogger template by Ourblogtemplates.com 2011-2012

Back to TOP